PROFIL AISYAH AQILAH, PEMERAN ZAHRA DI SINETRON SUPER PUBER SCTV

Aisyah Aqilah adalah salah satu aktris muda asal Indonesia. Mungkin namanya masih terasa asing di telinga masyarakat. Hal ini karena memang dirinya belum banyak muncul dilayar kaca Indonesia. Namun sebagai salah satu artis pendatang baru, Aisyah tergolong cepat populer. Karena dara yang lahir pada tanggal 26 Januari ini kini mulai memiliki banyak penggemar yang didominasi oleh kaum remaja.
Gadis yang digadang-gadang memiliki kemiripan wajah dengan aktris cantik, Ranty Maria ini pernah berperan dalam 2 judul film yaitu Ada Cinta Di SMA dan 1000 Balon. Dalam kedua film tersebut juga mulai terlihat kualitas dan kemampuan akting yang dimiliki oleh Aisyah. Tak heran jika ia kini mulai menjadi idola baru di Indonesia.
Kini di tahun 2016, Aisyah kembali dipercaya untuk berperan dalam sebuah sinetron terbaru yang ditayangkan di SCTV. Dalam sinetron berjudul Super Puber ini, Aisyah memerankan tokoh bernama Zahra. Lewat sinetron ini juga nama Aisyah Aqilah kian melambung dan semakin dikenal oleh msyarakat. Ditambah lagi karena wajah dan bakat yang ia miliki, Aisyah mulai diperhitungkan sebagai aktris berbakat di Tanah Air.
Sinetron Super Puber sendiri menceritakan tentang anak remaja yang memasuki suatu masa dimana masa tersebut dinamakan masa Puber. Dalam kisahnya, anak muda bernama Joned yang masih duduk di bangku kelas dua SMP mengalami masa puber. Halimah yang merupakan ibu Joned ini mengetahui bahwa anaknya itu sedang mengalami masa puber.
Halimah lalu bercerita kepada ayah Joned atau suaminya itu yang bernama Dahlan. Ayah Joned itu malah senang mendengar istrinya bercerita kalo si Joned itu mengalami masa puber yang artinya anak tersebut sudah mulai tumbuh menjadi seorang remaja. Karena perubahan zaman yang kuat, banyak anak muda yang menjadi tidak senonoh. Namun, Dahlan sebagai Ayah Joned akan berjanji untuk mengajarkan anaknya tersebut untuk menjadi remaja yang baik.
Pada Suatu hari ada seorang siswi cantik yang merupakan pindahan ke sekolahnya Joned. Dengan Kedatangan siswi tersebut menjadi perhatian banyak anak-anak cowok di sekolah tersebut. Joned langsung jatuh cinta kepada siswi yang bernama Dania tersebut. Disisi lain, ada juga siswa yang naksir dengan Dania dan itu menjadi saingan Joned untuk mendapatkan Dania.
Nah bagi anda yang penasaran dengan akting dari Aisyah Aqilah dan kelanjutan kisahnya, silahkan saksikan sinetron Super Puber setiap hari Senin-Sabtu pukul 16.30 – 17.30 WIB hanya di SCTV.
Biodata Lengkap :
- Nama Lahir : Aisyah Aqilah
- Tanggal Lahir : 26 Januari
- Kebangsaan : Indonesia
- Pekerjaan : Aktris
- Agama : Islam
- Instagram : instagram.com/aisyahaqilahh/
Film :
- Ada Cinta Di SMA
- 1000 Balon
Sinetron :
- Super Puber (2016) – SCTV
Tidak ada komentar:
Posting Komentar